SINGKILTERKINI.COM, ACEH
SINGKIL - Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kecamatan Gunung Meriah,
Kabupaten Aceh Singkil membuka lowongan kerja. Khususnya, pendaftaran untuk
calon anggota Pengawas Tempat Pemilihan Suara (PTPS) kelurahan/desa
se Kecamatan Gunung Meriah.
“Pendaftaran sudah dibuka sejak Senin, 11 Februari hingga
Kamis, 21 Februari 2019 mendatang,” Kata Ketua Panwaslih Kecamatan Gunung
Meriah, Jamaluddin dalam rilisnya kepada Singkilterkini.com, Selasa (12/2/2019)
di Aceh Singkil.
Dijelaskan Jamal, pengumuman pendaftaran calon
anggota Pengawas TPS sudah diumumkan di Sekretariat Panwaslih Kecamatan Gunung
Meriah termasuk di setiap kantor Kelurahan/Desa se- Kecamatan Gunung
Meriah. dan di tempat lainnya yang dapat dijangkau oleh masyarakat.
Selain di Kecamatan Kecamatan Gunung Meriah, pendaftaran
calon Pengawas TPS juga dibuka secara serentak di 10 Kecamatan lainnya di Kabupaten Aceh Singkil.
“Bagi masyarakat yang ingin mendaptar bisa mencari informasi langsung ke Sekretariat
Panwaslih yang ada di masing Masing-masing kecamatan,” imbaunya.
Menurut Jamal, Kecamatan Kecamatan Gunung Meriah
pihaknya akan merekrut 118 orang Pengawas TPS. Lantaran ada 118 TPS yang
tersebar di Dua Puluh Lima Kelurahan se
Kecamatan Gunung Meriah. “Jadi, tiap Pengawas TPS itu masing-masing ditugaskan
pada satu TPS,” ungkap Jamal yang juga membidangi Divisi Pencegahan dan
Hubungan Antar Lembaga.
Dikesempatan yang sama, Ketua Pokja Pembentukan
Pengawas TPS Kecamatan Gunung Meriah, Risah Ruddin, menambahkan bahwa syarat
pendaftaran menjadi anggota Pengawas TPS diantaranya pendidikan SMA atau
sederajat, Berusia minimal 25 tahun pada saat mendaftar, berdomisili dilokasi
pendaftaran sesuai kartu tanda penduduk, dan surat keterangan sehat jasmani dan
rohani dari puskesmas atau dokter.
Kemudian, fotocopy KTP yang masih berlaku, pas foto
warna terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar. Serta fotocopy ijazah pendidikan
terakhir yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang. “Termasuk daftar
riwayat hidup dan satu lembar surat pernyataan bermaterai 6000,” sebut Anggota
Panwaslih Kecamatan Gunung Meriah yang juga membidangi Divisi SDM dan
Organisasi.
Bagi masyarakat yang berminat ingin mendaftarkan
diri sebagai anggota Pengawas TPS, bisa mengambil formulir pendaftaran, Serta
daftar riwayat hidup dan surat pernyataan yang sudah disediakan oleh Panitia di
Sekretariat Panwaslih Kecamatan Gunung Meriah di Jalan Rimo-Singkil Desa Tanah
Bara, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil.
“Jadi bagi yang berminat dan memenuhi syarat
silakan mendaftar langsung ke Sekretariatan Panwaslih Kecamatan Gunung Meriah.
Pendaftaran gratis tanpa dipungut biaya apapun,” tambah anggota Panwaslih
Kecamatan Gunung Meriah, M Yasin Yang juga membidangi Divisi Penindakan
Pelanggaran. [Fitri/Red]
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.