SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM – Setelah sukses merehabilitasi empat unit rumah warga dan menyelesaikannya tepat waktu sebelum Hari Raya Idul Fitri 1446 H, personel TNI dari Kodim 0118/Subulussalam kini kembali melanjutkan program kemanusiaan dengan merehab empat rumah warga lainnya di wilayah Kecamatan Simpang Kiri dan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Aceh, Rabu (9/4/2025).
Meski suasana lebaran masih terasa di hari ke-10 Idul Fitri, para prajurit TNI tetap semangat melaksanakan tugas kemanusiaan. Adapun desa yang menjadi lokasi kegiatan rehab rumah kali ini adalah Desa Subulussalam Utara, Desa Makmur Jaya, Desa Mukti Makmur, dan Desa Batu Napal. Program ini juga turut melibatkan aparatur desa setempat dalam pelaksanaannya.
Komandan Kodim 0118/Subulussalam Letkol Inf Un Wahtu Nugroho menyampaikan bahwa kegiatan rehab rumah ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap kondisi sosial masyarakat, terutama dalam membantu warga yang membutuhkan tempat tinggal yang layak huni.
Salah satu penerima bantuan rehab rumah, Safri, warga Desa Subulussalam Utara, mengaku sangat senang dan terharu atas bantuan yang diberikan. “Saya sangat berterima kasih kepada TNI dan semua pihak yang telah membantu memperbaiki rumah kami. Ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi keluarga kami, apalagi masih dalam suasana lebaran,” ucapnya dengan penuh haru.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan warga di wilayah binaan Kodim 0118/Subulussalam. (Pendim)
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.